Rujak Cingur Bu Sri, Bumbunya SIP.Cocok di Lidah

Rujak Cingur Bu Sri, Bumbunya SIP.Cocok di Lidah

Rujak cingur paling, dan enak. Salah satunya Rujak Cingur Bu Sri jalan hulaan menganti, dekat futsal dwi utomo.
Rujak cingur ini,kesukaan mama saya.Tiap mau beli kesini pasti antri, banyak yang beli. Rujak cingur ini belinya dibungkus. Tidak bisa makan ditempat.Warungnya juga tergolong sederhana dengan meja kecil dan kursi plastik.
Kalau menurut saya, yang bikin rujak cingur di tempat ini terasa lezat ialah ketepatan dalam meracik bumbu petis, campuran kacang dan kekentalan bumbunya. Apalagi, bumbunya langsung diuleg di tempat, sesuai dengan rasa pedas yang diinginkan pengunjung. Pasti bakal ditanya, “Mau cabe berapa biji?”
Rujak cingur terdiri dari beberapa bahan, seperti ontong, tahu, tempe, cingur, taoge, kangkung dan kacang panjang. Tak hanya itu, rujak cingur jug aada yang berisi buah-buahan, seperti kedongdong, mangga muda, bengkoang dan nanas.Tahu cingur itu apa? Cingur itu hidung sapi. Rasanya mirip kikil. Satu porsi rujak biasanya ada 5.
Rujak Cingur Bu Sri
Saat itu saya pesan bumbu dengan satu cabai. Dan rasanya sudah pedas.Saat bumbu dan sayur diaduk, rasanya pedas sekaligus segar.Petisnya pun terasa. Benar-benar bikin keringatan saat makan. Ada rasa asin pedas gurih dan asam dari buah kedongdong dan mangga muda bercampur di mulut.
Harga untuk rujak cingur per porsi, harganya Rp8.000. Warung sederhana ini juga menyediakan  gado-gado.

Comments

Popular posts from this blog

Enak dan Manis Klepon dan Gempo Devi

Hotel Shangri-La Sediakan Takjil Dessert Sepanjang 10 Meter Ala Hotel Bintang Lima

Sensasi Pedasnya Ayam Goreng Richeese Factory Yang Bikin Ketagihan