Yuk , Berburu Nikmatnya Soto Betawi dan Es Doger di Poenya Nyonya Anina

Weekend  gini paling cocok mbahasnya soal tempat kuliner. Kali ini  saya  mau membahas kuliner yang ada di kota sendiri, maksudnya kota tempat saya bekerja. Yakni kota Surabaya, dimana kota yang terkenal dengan sebutan Kota Pahlawan. Selain itu memang di kota ini, banyak banget tempat kuliner yang nikmat.
Soto betawi dan es doger Poenya Nyonya Anina
Mungkin untuk sebagian teman-teman  yang berdomisili di Surabaya, sudah tidak asing dengan  Restaurant Poenya Nyonya Anina, yang berada di GWalk Citraland D-18, Surabaya. 

Dari ke sekian banyak menu nusantara yang  ditawarkan, saya sangat  interest dengan Soto Betawi. Karena memang waktu kesana adalah jamnya makan siang ( Lunch ) so, kalau berkuah-kuah di siang hari itu sangatlah segar. Dipadu dengan Es doger, menambah klop menu makan siang kala itu. 
soto betawi
Soto betawi
Sup kuah santan dengan bumbu rempah pilihan yang disajikan dengan irisan daging sapi, tomat kentang,irisan dan bawang, bawanggoreng dan emping, dilengkapi dengan jeruk, limau dan sambal sesuai selera. Kuahnya yang hangat dengan sensasi rasa gurih sangat cocok dipadu dengan nasi hangat apalagi dagingnya empuk. Aduh sedapnya! Harga yang sangat bersahabat satu porsi soto betawi hanya Rp 25.000

es doger
Es doger
Parutan es dengan gula dan santan yang disajikan dengan tape ketan hitam, tape singkong, kelapa muda, jeli anggur, pudding cokelat, alpukat, bubble, dan nata de coco dengan susu dan sirup merah. Es dogernya uenak pol, semangkok gede, dan rasanya sukses menyegarkan siang hariku yang panas.Harga es doger Rp16.500
Yuks, langsung saja mampir ke restaurant Poenya Nyonya Anina!

Comments

Popular posts from this blog

Enak dan Manis Klepon dan Gempo Devi

Gaya Hidup Sehat Dengan Mighty Shot dan Frutamix

Ayam Goreng Nelongso, Enak Banget